28 C
Sidoarjo
Kamis, 19 September 2024

Buy now

spot_img

Porprov Jatim ke VII, Tim Sepak Bola Kota Surabaya Benahi Mental Pemain.

Menoro.id – Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jatim telah melakukan drawing tim sepakbola putra yang akan berlaga di Porprov VII. Hasilnya, Tim Sepak Bola Kota Surabaya menempati Grup B, bersama Kabupaten Malang, Kabupaten Bojonegoro, dan Kabupaten Kediri.

Laga tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Semeru Lumajang. Sejumlah persiapan telah dilakoni oleh Tim Kota Pahlawan itu. Pelatih Sepak Bola Porprov Surabaya, Yusuf Muni, persiapan saat ini telah memasuki fase terakhir dan anak asuhnya sudah siap berangkat bertanding. “Semua tim sama sama mengancam dan perlawanannya harus diantisipasi. Target kami meraih hasil terbaik, yakni lolos dari fase grup,” ujar Yusuf.

Jika dilihat selama fase pra porprov di Stadion Gelora 10 November Mei 2022, masalah mental pemain menjadi bahan evaluasi bagi staf pelatih. “Kondisi tersebut sudah kami benahi dengan banyak uji coba. Pertama dengan tim internal dan tim porprov Kabupaten Mojokerto. Kemudian uji coba melawan tim porprov Kabupaten dan Kota Pasuruan,” ungkap legenda Persebaya tersebut.

“Hasilnya ada kemajuan dari segi mental teruji, perkembangan dan chemistry sudah ada. Tinggal lihat laga sesungguhnya, besok kami latihan terakhir,” tambah Yusuf di lapanga stadion 10 November Kota Surabaya.

Untuk diketahui, selain di Grup B, Grup A diprediksi menjadi grup neraka karena berisikan juara bertahan, yaitu Tuban, tuan rumah Lumajang dan juara grup babak kualifikasi yang dikenal dengan pembinaan pemain mudanya, Kota Blitar, serta Kabupaten Lamongan. Kemudian Grup C dihuni Kabupaten Jember, Kabupaten Jombang, Kabupaten Pasuruan, dan Kota Malang. Sedagkan grup D diisi Kabupaten Sidoarjo, Kota Pasuruan, Kabupaten Mojokerto, dan Banyuwangi. (newsroom)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Cuaca Hari Ini

Sidoarjo
few clouds
28 ° C
28 °
28 °
69 %
4.1kmh
20 %
Kam
27 °
Jum
32 °
Sab
33 °
Ming
33 °
Sen
33 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles