25 C
Sidoarjo
Rabu, 29 Januari 2025

Buy now

spot_img

Temuan Pasien Covid-19, Arma Dirut RSUD Bangil : Masyarakat Tidak Perlu Takut

Menoro.id – Kasus Covid -19 kembali muncul di Kabupaten Pasuruan, beberapa hari terakhir dengan jumlah 6 pasien yang di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil. Namun masyarakat tidak perlu panik akan Covid-19 yang kembali muncul tersebut.

Dari data RSUD Bangil dari 6 pasien yang sempat dirawat, 5 pasien berhasil sembuh dan dipulangkan. Sedangkan 1 pasien masih menjalani perawatan intensif di ruang isolasi khusus adanya penyakit bawaan pasien. Direktur RSUD Bangil Arma Roosalina mengatakan, pihak RSUD Bangil memang telah merawat pasien dengan ciri dan gejala Covid-19, dan dilakukan swap menunjukkan positif dan dilakukan penindakan sesuai prosedur penanganan Covid-19. “Pasien yang datang ke RSUD Bangil dengan ciri dan gejala Covid-19 dan positif langsung dirawat isolasi khusus, dan penanganan sesuai prosedur yang ada,” kata Arma saat dikonfirmasi pada Rabu (03/01/2024) siang.

Arma juga menambahkan kasus Covid-19 yang ditangani oleh RSUD Bangil saat ini belum bisa diketahui itu varian baru apa tidak, pasalnya hingga saat ini masih menunggu hasil uji laboratorium dari Surabaya. Untuk Covid-19 yang ditangani saat ini dengan ciri-ciri batuk dan influenza mirip dengan varian baru, dan pengobatannya mudah dan cepat sembuh. Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto, menyampaikan dengan adanya kasus Covid-19 yang ada di Kabupaten Pasuruan masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir dan membesarkan kasus ini.

“Masyarakat tidak perlu panik dan membesarkan Covid-19 yang muncul lagi, terbukti pasien sembuh di rawat di RSUD Bangil dan tidak seganas varian Covid-19 sebelumnya,” kata Andriyanto. Pj Bupati Pasuruan menambahkan, untuk pasien yang masih dirawat memiliki penyakit bawaan, maka pihak RSUD Bangil saat ini masih merawatnya hingga sembuh.

Untuk mengantisipasi melonjaknya kasus covid-19 di Kabupaten Pasuruan, Pemerintah Daerah dan RSUD Bangil telah menyiapkan ruang isolasi khusus dan petugas medis sesuai prosedur penanganan Covid-19. (newsroo)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Cuaca Hari Ini

Sidoarjo
haze
25 ° C
25.6 °
25 °
94 %
3.1kmh
20 %
Sel
25 °
Rab
30 °
Kam
27 °
Jum
28 °
Sab
28 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles