33 C
Sidoarjo
Kamis, 21 November 2024

Buy now

spot_img

Ada Divisi Hura-Hura di KPU Kabupaten Mojokerto

Menoro.id – Ada Divisi Hura-Hura di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto. Hal itu dinyatakan oleh Afnan Hidayat selaku Ketua KPU Kabupaten Mojokerto, saat melaksanakan kegiatan di salah satu hotel di Kota Mojokerto, Minggu (17/11/2024). Dalam kegiatan yang mendekati hari H coblosan pilkada 2024 ini, dihadiri oleh salah satu anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Muhammad Habibur Rochman dari Fraksi Partai NasDem. Juga hadir Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mojokerto, Dody Faizal, dan anggotanya Aris Fahrudin Asy’at. Wakil Rakyat yang akrab disapa Gus Habib, adalah saudara kandung dari Calon Bupati Mojokerto dalam pilkada Kabupaten Mojokerto 2024, Muhammad Albarraa atau akrab dipanggil Gus Barraa.

Kegiatan dalam rangka persiapan dan pascapemilihan tahun 2024, juga dihadiri 180 peserta yaitu semua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pengawasan Kecamatan (Panwascam) se-Kabupaten Mojokerto. Didepan Gus Habib, Ketua KPU Kabupaten Mojokerto memperkenalkan anggotanya. “Alhamdulillah hadir, ada mas Muslim Bukhori di Divisi Parmas, SDM dan Sosdiklih. Beliau di Divisi Hura-Hura terus, jadi senang-senang terus. Terakhir rodo susah, mergo urusane ambek kampanye. Salah memutuskan kebijakan diseneni wong akeh,” kata Afnan dalam sambutannya diatas podium.

Di Kabupaten Mojokerto, Afnan mengaku tidak berani menjalankan inovasi-inovasi yang baru karena kebanyakan inovasi tidak jalan. “Malah di DKPP, seperti di Bojonegoro, Blitar, Situbondo juga gitu,” tambah Afnan. Selanjutnya, Afnan memperkenalkan Ahmad Febrianto di Divisi Data. “Baru tadi malam pulang dari Bojonegoro. Beliau Divisi paling sibuk, kerjanya 24 jam karena mengurusi pendataan. Ini teman-teman data sudah datang juga ya. Insyaallah dikomandani mas Febri, kita tenang ya. Beliau siap bekerja 24 jam, tepuk tangan untuk beliau,” jelas Afnan disambut tepuk tangan ratusan PPK dan Panwascam.

“Rendy Oky Saputra, beliau di Divisi Teknis Penyelenggaraan yang anak buahnya tadi malam ada setengah purik karena pekerjaannya diambil sama rendatin,” ujar Afnan sambil tertawa. KPU Kabupaten Mojokerto juga sudah menyiapkan penghitungan suara (tungsura). “Ini harusnya sinergi antara data dan teknis, tapi kok mlaku dewe-dewe karena aturan dari KPU RI yang muncul duluan itu adalah sirekap,” ungkap Afnan.

Lalu Afnan memperkenalkan Ketua Bawaslu Kabupaten Mojokerto, Dody Faizal. “Mas Dody Faizal, beliau luar biasa nih,” tambah Afnan. Selanjutnya Ketua KPU Kabupaten Mojokerto memanggil nama pak Asep. “Pak Asep, mana pak Asep,” panggil Afnan. “Siap pak Komeng,” jawab pak Asep yang duduk dibangku paling belakang . Pak Asep yang dipanggil Ketua KPU Kabupaten Mojokerto adalah Aris Fahrudin Asy’at yang menjabat Komisioner Bawaslu Kabupaten Mojokerto dua periode. Pada periode periode pertama, Asep menjabat sebagai Ketua Bawaslu kabupaten Mojokerto. Afnan memanggil Asep dengan kode menggunakan tangan. Asep langsung maju dari kursi belakang menuju sofa didepan bersama Gus Habib. “Rodok kangen ambek pak Asep iki,” kata Afnan masih diatas podium. (newsroom)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Cuaca Hari Ini

Sidoarjo
few clouds
33 ° C
35 °
33 °
66 %
4.1kmh
20 %
Kam
33 °
Jum
33 °
Sab
32 °
Ming
33 °
Sen
33 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles