33 C
Sidoarjo
Kamis, 21 November 2024

Buy now

spot_img

Wisata Kemerdekaan RI ke-79, Jogo Brantas Mojokerto Merdekakan Sungai Dari Sampah

Menoro.id – Bertepatan dengan Dirgahayu Republik Indonesia ke-79, warga Kota Mojokerto dapat menikmati wisata susur sungai Brantas dari dermaga Jogo Brantas di jalan Hayam Wuruk Kota Mojokerto. Program bakti pertiwi pelestarian sungai Brantas digagas oleh Jogo Brantas Foundation, dengan rute dari dermaga – jembatan Gajah Mada – jembatan Lespadangan dan kembali ke dermaga. Wisata sungai Brantas dapat dinikmati warga pada hari Sabtu dan Minggu, pukul 15.00-17.00 WIB.

Warga dapat menikmati wisata dengan menggunakan pelampung dan didampingi tim perahu naga dari klub jogo brantas paddle cub. Manager Jogo Brantas foundation, Yeni Puji Kristina, awalnya ingin bikin even yang menarik dalam rangka kemerdekaan dan ide mengajak warga sekitar untuk mendayung bersama susur sungai sekaligus menjaga kelestarian dan kebersihan sungai Brantas. “Akhirnya launching-lah lewat media sosial instagram, facebook dan tik tok. Disebar melalui aplikasi pesan whatsapp  dan pendaftran gratis,” kata Yeni.

Untuk hari perdana Sabtu (17/08/2024), terdapat 70 pendaftar dari Mojokerto, Sidoarjo dan Gresik. Kedepannya, Yeni dan tim Jogo Brantas Foundation akan mengevaluasi kegiatan wisata susur sungai Brantas dikembangkan menjadi agenda pariwisata di Kota Mojokerto. Apabila ada warga yang meminta dan ingin menikmati wisata ini, tim Jogo Brantas Foundation siap melayani. (newsroom)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Cuaca Hari Ini

Sidoarjo
few clouds
33 ° C
35 °
33 °
66 %
4.1kmh
20 %
Kam
33 °
Jum
33 °
Sab
32 °
Ming
33 °
Sen
33 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles