30 C
Sidoarjo
Minggu, 22 Desember 2024

Buy now

spot_img

Resmikan BUMDes Centong Rest Area Pujasera, Bupati Ikfina Berharap Memberikan Kemandirian dan Pemasukan Masyarakat

Menoro.id – Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati, meresmikan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Pemerintah Desa Centong Kecamatan Gondang Kabupaten Mojokerto. Peresmian BUMDes berupa pembangunan rest area Pujasera Sambi Jaya, dihadiri Kepala Desa Centong, Santriyan Arif Efendi, dan 200 peserta.

Tampak hadir Wakil Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto dari partai Golongan Karya, Any Mahnunah, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Yudha Akbar, Camat Endro Wahyono, Danramil 0815/18 Gondang, Kapten Czi. Shaiku Anwar, Aiptu Rukhani mewakili Kapolsek Gondang, Kepala UPT Puskesmas Gondang, dr. Rohmatun Naja, tokoh agama, tokoh adat, perangkat desa dan karang taruna. Kegiatan diawali dengan jalan santai mulai rest area Sambi Jaya melintasi Dusun Centong, Dusun Jatirejo dan Dusun Kleco. Peserta jalan sehat menempuh jarak sekitar dua kilometer. Pemerintah Desa Centong menampilkan hasil budaya betupa tarian tradisional, diantaranya tari Mayang Rontek, tari Gugur Gunung dan tari Remong.

Pukul 08.45 WIB, dr. Hj Ikfina Fahmawati., M.Si (Bupati Mojokerto) beserta rombongan telah tiba rest area Pujasera Bumdes Sambi Jaya Desa Centong, Kec Gondang Kab Mojokerto, dan disambut oleh Forkopimka Kec Gondang serta tarian tradisional yaitu tari Mayang Rontek dan tarian Gugur Gunung serta tarian Remong. Kepala Desa Centong, Santriyan Arif Efendi, mengatakan bahwa dalam pembangunan rest area Pujasera Bumdes Sambi Jaya Desa Centong berdiri pada tahun 2021 awal dan ditempati menjelang akhir tahun 2022 dengan sumber pembangunan dari anggaran dana desa. “Pembangunan rest area Pujasera Bumdes Sambi Jaya berdiri di atas lahan 1,5 hektar dan yang dibangun ini hanya sebagaian saja. Saya sangat berterima-kasih karena Desa Centong juga mwndapatkan penghargaan sebagai Desa Mandiri di wilayah Kabupaten Mojokerto,” jelas Santriyan.

Kepala Desa Centong memohon kepada ibu Bupati Mojokerto, untuk berkenan meresmikan rest area Pujasera Bumdes Sambi Jaya Desa Centong. Bupati Mojokerto, dr. Hj. Ikfina Fahmawati, M. Si., mengucapkan puji syukur alhamdulillah bisa meresmikan BUMDes Pujasera Sambi Jaya. “Saya sangat mengapresiasikan, bahwa Kepala Desa Gondang ini sangat kompak dalam segala hal. Masyarakat Desa Centong sangat benar-benar ingin menghadiri acara ini, terbukti bahwa meskipun hujan rintik-rintik tidak ada yang bergeser saat kegiatan berlangsung.

Bupati Ikfina berharap, pembangunan rest area Pujasera BUMDes Sambi Jaya dapat memberikan pemasukan bagi warga masyarakat Desa Centong dan dapat memajukan kemandirian bagi masyarakat Desa Centong. Bupati Mojokerto juga mengucapkan selamat kepada seluruh perangkat Desa Centong dang warga Desa Centong atas terbangunnya Bumdes Sambi Jaya Centong ini. Prosesi peresmian juga berlangsung sederhana, setelah potong pita secara seremonial dilanjutkan pemotongan tumpeng.

Potongan tumpeng pertama, diserahkan Bupati Mojokerto kepada Kepala Desa Centong. Selanjutnya, dilanjutkan peninjauan stand dan lapak makanan minuman yang berada di rest area Pujasera Bumdes Sambi Jaya Desa Centong. (newsroom)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Cuaca Hari Ini

Sidoarjo
scattered clouds
30 ° C
32.3 °
30 °
74 %
2.1kmh
40 %
Ming
30 °
Sen
31 °
Sel
31 °
Rab
29 °
Kam
30 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles