27 C
Sidoarjo
Jumat, 20 September 2024

Buy now

spot_img

Gabungan Relawan Mas Dion Pasang Baliho Mas Dion Calon Bupati 2024

Menoro.id – Gerakan komunitas pendukung Sudiono Fauzan, atau Mas Dion menuju puncak tertinggi pimpinan Kabupaten Pasuruan, semakin dimatangkan. Bahkan, sejumlah komunitas sudah mulai memasang banner atau poster bergambar Mas Dion di beberapa titik di wilayah Kabupaten Pasuruan. Banner itu berisikan foto Mas Dion, ditambah dengan tagline melayani rakyat dan dilengkapi tulisan Calon Bupati Pasuruan 2024.

Dari pantauan di lapangan, ada ratusan banner yang terpasang di sejumlah wilayah di Kabupaten Pasuruan. Ukurannya mulai kecil hingga besar. Ini adalah salah satu cara relawan untuk mulai mengenalkan calon Bupati Pasuruan yang dianggap berpengalaman dan berkompeten memimpin Kabupaten Pasuruan. Diharapkan, masyarakat mengenal lebih dekat Mas Dion sebagai sosok yang siap memimpin Kabupaten Pasuruan untuk lima tahun ke depan. Mas Dion adalah kader PKB yang digadang-gadang maju sebagai Bupati Pasuruan 2024 menggantikan Irsyad Yusuf yang sudah mengakhiri masa tugasnya sebagai Bupati.

Pengalamannya dalam dunia birokrasi dan pemerintahan sudah matang. Dua kali menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan sudah tidak diragukan.Disamping itu, Mas Dion juga punya sederet pengalaman dalam dunia organisasi. Mas Dion merupakan kader asli yang lahir dari rahim PKB. Saat ini, posisinya adalah Sekretaris DPC PKB Kabupaten Pasuruan. Dia terbukti berhasil mendampingi Gus Irsyad yang ada di posisi Ketua DPC PKB Kabupaten Pasuruan. Bahkan, Mas Dion memiliki peran penting dibalik kemenangan dua periode Gus Irsyad menjadi Bupati Pasuruan dan partai pemenang di Pasuruan.

Saat ini, banyak komunitas relawan termasuk beberapa tokoh agama, tokoh masyarakat yang merestui Mas Dion maju sebagai Bupati Pasuruan. Dihubungi melalui selulernya, Mas Dion menyampaikan terima kasih atas support dan dukungan dari semua relawan yang ada sampai hari ini. Dia melihat ini adalah sebuah keseriusan relawan yang berharap akan perubahan besar untuk kemajuan Kabupaten Pasuruan mendatang.

“Saya akan tanggapi serius dukungan, support sejumlah kalangan masyarakat yang berharap saya maju sebagai Bupati Pasuruan,” terangnya. Mas Dion mengaku akan berjuang untuk mendapatkan rekom partai agar bisa berikhtiar maju sebagai Bupati Pasuruan dan memimpinnya untuk periode mendatang. “Kepada semua tokoh agama, ulama, habaib, tokoh lintas agama, tokoh masyarakat dan semua elemen masyarakat, mohon doa dan restunya,” tutupnya. (newsroom)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Cuaca Hari Ini

Sidoarjo
haze
27 ° C
27 °
27 °
74 %
2.1kmh
20 %
Jum
32 °
Sab
33 °
Ming
33 °
Sen
33 °
Sel
32 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles